Account Details - 2FA
Last updated
Last updated
Fitur Account Details adalah fitur untuk melakukan modifikasi informasi pada akun Anda sebagai Agen/Admin. Berikut informasi yang dapat Anda modifikasi.
Pada edit profile, Anda dapat mengubah nama dan email akun Anda.
Your Name, adalah kolom untuk memodifikasi nama Anda sebagai Agen/Admin.
Email, adalah kolom untuk memodifikasi email Anda.
Untuk menyimpan perubahan, Anda perlu menekan tombol Update Profile .
Pada change password, Anda dapat melakukan perubahan pada password Anda.
Current Password, adalah kolom untuk mengisikan password Anda saat ini. Kolom ini berguna untuk mengonfirmasi password Anda saat ini untuk proses pengubahan password.
New Password, adalah kolom untuk mengisikan password baru yang Anda inginkan.
Confirm Password, adalah kolom untuk mengisikan password baru sebagai konfirmasi bahwa password yang Anda inginkan telah benar dan telah Anda ingat.
Untuk menyimpan perubahan, Anda perlu menekan tombol Change Password . Anda dapat mulai untuk menggunakan password baru yang telah Anda ubah ketika Anda login untuk sesi berikutnya.
Pada security, Anda dapat menemui opsi pengaturan untuk 2FA. Dengan 2FA, akun Anda akan lebih aman dari peretasan.
Two Factor Authentication, adalah toggle opsi untuk mengaktifkan atau menonaktifkan sistem security 2FA.
Jika Anda mengaktifkan Two Factor Authentication (2FA), Anda akan melihat QR Code yang dapat Anda scan dengan aplikasi authenticator, seperti Google Authenticator, Authy, dan lain sebagainya.
Carilah kata kunci maxchat pada authenticator Anda. Masukkan kode dari authenticator Anda. Ketika Anda telah melakukan verifikasi dengan tombol Verify , Anda akan melihat pop-up recovery code.
Mohon Copy terlebih dahulu sebelum Anda tutup dan simpan recovery code Anda pada tempat yang aman. Kode ini tidak akan muncul lagi dan hanya dapat digunakan satu kali. Kode ini digunakan ketika karena satu dan lain hal, aplikasi authenticator tidak dapat diakses, maka dapat menggunakan salah satu dari recovery code tersebut.
Ketika Anda mengaktifkan 2FA, Anda perlu memasukkan Authentication Code dari authenticator Anda untuk masuk ke aplikasi. 2FA ini berlaku untuk akun Maxchat (bukan akun agen atau admin Maxchat).